16 December 2013

LIN Artisan Ice Cream


Ini dia nih.. Terobosan terbaru es krim di Indonesia! Bukan es krim biasa, es krimi ini proses pembuatannya beda dengan yang lain.Es krim yang disajikan diproses dengan nitrogen cair atau liquid nitrogen. Makanya namanya LIN Artisan Ice Scream.

Apa? Bahaya? Jangan khawatir, zat kimia yang digunakan tidak menyebabkan efek samping, bahan yang digunakan lebih alami dan segar dan bebas pengawet! Selain unik cara membuatnya, es krimnya pun terlihat lembut dan padat dan lebih terasa kekentalan buahnya.


Kamu bisa memilih antara 12 varian rasa yang disediakan, dan penyajiannya bisa disesuaikan semau kamu, mau pakai alkohol atau tidak. Untuk kamu yang gamau pakai alkohol cobain deh Lemon Sorbet atau Merry Strawberry, dibuat dari buah segar dan alami tanpa pengawet. Yang suka alkohol boleh nyobain Gelato Cheesy Cheese dan Smiley Baileys yang menjadi menu favorit disini. Untuk penyajiannya bisa pake cup, cone bahkan lebih enak lagi pakai waffle. Semua varian es krim disini dihargai mulai dai Rp 30.000. Selain es krim disini juga menyajikan makanan ringan seperti kentang goreng dan nugget, loh.


Ultimate Chocolate
Gelato Cheesy Cheese
Strawberry Cheesecake




Outlet pertama dan satu-satunya yang berani menjual liquid nitrogen ice scream ini didirikan oleh Astrid H. W terletak di Jl. Taman Kemang 1 nomor 6 (021) 71794393 tepatnya dibawah Umbra, buka dari jam 11 siang hingga jam 11 malam. Makan disini, kamu bisa melihat langsung proses pembuatannya depan mata kamu! Dapurnya dibuat seperti labotarium untuk menyimpan tabung nitrogen. Design interiornya yang menarik bikin betah untuk lama-lama nongkrong cantik sambi makan es krim.




No comments:

Post a Comment